By Suryo SOLARENERGI.ID Teknologi photo voltage (PV) terus berkembang sejak tahun 1980an meski pada saat itu belum banyak diproduksi namun sejak 2010 mengalami peningkatan yang significant karena PV atau panel surya bermanfaat untuk memanen energi matahari untuk menghasilkan listrik tanpa menghasilkan emisi gas karbon dioksida.
Dikutip dari laman cleanenergyreviews.info, tiga teratas panel surya yang paling terkenal adalah Jinko Solar, Canadian Solar dan Trina Solar, karena telah terbukti memberikan tingkat keandalan, layanan, dan dukungan garansi dan telah ada dipasaran sejak tahun 1980 an, selain itu juga terdapat produk panel surya yang mempunyai rekam jejak yang baik seperti SunTech, Hyundai, JA Solar dan Phono Solar.
SunPower dan LG merupakan dua produsen yang dikenal luas karena memproduksi beberapa panel surya kualitas tertinggi dengan degradasi rendah dari waktu ke waktu namun panel yang diproduksi juga memiliki harga premium, produsen panel surya tepercaya dan berkualitas lainnya termasuk REC, Winaico, dan Qcells.
Setiap produsen panel surya pada umumnya memiliki laboratorium penelitian dan pengembangan atas produk PV yang dihasilkan agar tetap menjadi produk PV yang berkualitas tinggi, tahan terhadap panas, andal dan mempunyai manfaat hingga waktu setidaknya hingga 25 tahun.